Mobil listrik dari Bumi Siliwangi Team (Divisi Eco Car UKM Kompetitif UPI), yakni Tim yang digawangi oleh Mahasiswa Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Universitas Pendidikan Indonesia (FPTK UPI) berhasil mencetak prestasi dalam ajang Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) pada 21 – 25 Oktober lalu. Tim Bumi Siliwangi mengikutsertakan empat unit kendaraan di Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2015 ini, yakni Tim Bumi Siliwangi 1, Bumi Siliwangi 2, Bumi Siliwangi 3 dan Bumi Siliwangi 4.
Flag off pada acara Opening Ceremony. Baris satu Paling kanan Bumi Siliwangi 1, Baris satu kedua dari kanan Bumi Siliwangi 4, Baris satu ketiga dari kanan Bumi Siliwangi 2, dan Baris kedua paling kanan Bumi Siliwangi 3
Tim Bumi Siliwangi 1 Juara 1 kategori Prototype Listrik mengalahkan tim dari Universitas Brawijaya sebagai peringkat kedua, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) meraih peringkat ketiga, dan Universitas Syiah Kuala Aceh peringkat keempat serta Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) meraih juara kelima.
Opening Ceremony
Kemenangan pada Kontes Mobil Hemat Energi 2015 ini membuktikan bahwa UPI mampu bersaing dengan universitas ternama lainnya. Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2015 diselenggarakan di Stadion Kanjuruhan, dengan Universitas Brawijaya sebagai tuan rumah.
Tahun ini merupakan tahun ke-4 penyelenggaraan Kontes Mobil Hemat Energi 2015. Penilaian berdasarkan nilai tertinggi total race yang diikuti oleh peserta. Tiap peserta diperbolehkan mengikuti race maksimal lima kali. Meskipun hanya dapat mengikuti dua kali race, Bumi Siliwangi 1 berhasil mencetak skor terbaik pada 353.483km/kwh. Mereka berada di posisi pertama dari total 13 tim pada kategori prototype kelas listrik.
Empat Dosen Pembimbing Team Bumi Siliwangi yang kesemuanya adalah Dosen Departemen Pendidikan Teknik Mesin FPTK UPI
Pengalungan Medali kepada angota Team Bumi Siliwangi 1